Memberi salah satu sikap terpuji yang patut menjadi bagian dalam diri seorang manusia. Memberi kepada sesama diajarkan dalam agama. Namun, bagaimana menularkan sikap memberi atau beramal kepada anak? Ada banyak cara mengajarkan anak tentang beramal, terutama bagi mereka yang membutuhkan.
Beramal merupakan suatu kebiasaan lazim yang dilakukan setiap orang. Seperti membantu sekolah-sekolah yang kekurangan fasilitas belajar-mengajar, misalkan menambah buku bacaan, memberikan seragam sekolah, sepatu sekolah dan bantuan lainnya. Momen seperti itu bisa diajarkan kepada anak untuk saling berbagi, memberi dan beramal.
Yang kemudian menjadi PR para orang tua adalah bagaimana caranya mengajarkan sikap memberi ini menjadi bagian hidup dari anak-anak? Salah satu strateginya adalah dengan menggunakan celengan atau tabung donasi.
Setiap kali orang tua memberi uang jajan, ajarkan anak untuk menyisihkan sedikit uangnya untuk ditabung dan untuk beramal. Dengan tabung donasi anak-anak dilatih untuk menyisihkan sedikit demi sedikit dari uang jajan mereka. Sisihan dari uang saku kemudian dimasukkan kedalam tabung donasi.
Anak akan mahir untuk mengatur uang yang dimilikinya. Selain itu, anak juga tidak akan bersikap boros dalam menggunakan sesuatu. Dimulai sejak kecil, perilaku menabung dan beramal akan tertanam dalam dirinya hingga dewasa.