Amal Khair Yasmin

Donatur Memanen Hasil Kebun SMK Agribisnis Hasan Mustapa

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Agribisnis Hasan Mustapa, Bogor menerima kunjungan para donatur Amal Khair Yasmin pada Kamis, (25/4) lalu di Mega Mendung, Bogor. Sebanyak lima donatur berkunjung untuk ikut serta merasakan hasil panen sekolah kejuruan agribisnis tersebut.


Salah satu perwakilan SMK Agribisnis Hasan Mustapa menjadi tour guide untuk menjelaskan apa saja kegiatan yang dilakukan. Agenda kunjungan tersebut diawali dengan welcome drink, yaitu membuat teh manis dengan aroma daun mint. Perpaduan minuman teh segar dengan pemandangan perkebunan dan gunung menjadi suguhan pertama setiap tamu yang berkunjung.


Setelah menyejukkan mata dengan pemandangan alamnya, tak afdol jika mengajak tamu untuk tidak terjun langsung memanen hasil kebun yang di kelola oleh para siswa. Hasil panen tersebut yaitu, selada romen, wortel, daun bawang, strowberry dan ubi ungu.


“Hasil panennya luarbiasa. Rasa strowberrynya, aduh manis banget. Apalagi ini gak pake pestisida” tanggapan salahsatu pengunjung.
Selain memanen, para pengunjung juga di arahkan untuk memberi pupuk di lahan buttternut dilanjut dengan menanam buah strawberry. 


Tak hanya itu, para siswa juga mempersentasikan kegiatan mereka dari mulai perencanaan, mengelola, menanam, merawat, memanen, dan memasarkan hasil kebun mereka kepada pengunjung. Selain itu, siswa juga dilatih untuk berbicara dengan percaya diri dan bisa meyakinkan para tamu untuk berinvestor di usaha mereka.